Seiring berjalannya waktu Skibidi Toilet tak hanya ada di YouTube tetapi juga di platform video TikTok.
Kini, Skibidi Toilet menjadi sorotan karena video yang banyak dilihat oleh anak-anak ini dianggap tidak cocok buat anak-anak.
Pasalnya, pada tiap videonya, si karakter kepala yang muncul dari toilet ini kerap bernyanyi-nyanyi aneh dan bertingkah tak jelas. Misalnya, bertarung dengan karakter lain yang digambarkan sebagai speaker atau benda-benda lainnya.
Serial ini juga tidak memiliki alur jelas dan dialog yang tak bisa dimengerti.
Parahnya lagi, karena ditonton oleh anak-anak, ada anak-anak yang mengikuti tren Skibidi Toilet.
Seorang guru di Malaysia pun mengingatkan orang tua untuk melarang anak menonton video Skibidi Toilet.
Apalagi menurutnya, video Skibidi Toilet tak punya plot atau jalan cerita yang jelas, mempromosikan kekerasan ke anak-anak, hingga memiliki visual yang tak cocok untuk anak-anak di bawah 7 tahun.