haha69
haha69
haha69
haha69
haha69
haha69
haha69

Top 3 Tekno: Jaringan 4G XL di MRT Jakarta hingga Liputan6.com Ada di WhatsApp Channel Tarik Perhatian

Top 3 Tekno: Jaringan 4G XL di MRT Jakarta hingga Liputan6.com Ada di WhatsApp Channel Tarik Perhatian

Liputan6.com, Jakarta – Pengguna MRT Jakarta yang memakai layanan XL Axiata kini bisa terus berintertan di sepanjang jalur MRT Jakarta, termasuk di bawah tanah. 

Hal ini karena XL Axiata telah memastikan jaringan 4G-nya hadir di sepanjang jalur MRT Jakarta dari Bundaran HI hingga Lebak Bulus. 

Kehadiran jaringan 4G XL Axiata di sepanjang jalur MRT Jakarta ini sudah bisa dirasakan sejak Agustus lalu. 

Kabar bahwa MRT Jakarta telah didukung oleh jaringan 4G XL Axiata ini menarik perhatian pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Sabtu (16/9/2023). 

Berita lain yang juga menarik pembaca kanal Tekno Liputan6.com adalah kehadiran WhatsApp Channel Liputan6.com. 

Dengan begitu para pembaca bisa mendapatkan informasi tentang berita terbaru yang tayang di Liputan6.com langsung melalui WhatsApp. 

Berikut adalah informasi selengkapnya tentang berita-berita di kanal Tekno Liputan6.com yang banyak diakses pembaca pada Sabtu, 16 September 2023. 

1.  XL Axiata Tebar Sinyal 4G di Sepanjang Jalur MRT Jakarta

XL Axiata memperluas layanannya bagi pelanggan transportasi publik. Kali ini, XL Axiata memastikan sinyal 4G mereka tersedia di sepanjang jalur MRT Jakarta dari Bundaran HI hingga Lebak Bulus.

Upaya menyebar sinyal 4G di jalur MRT Jakarta ini dilakukan sejak Agustus lalu. Di mana, pelanggan bisa mengakses jaringan XL Axiata saat berada di bawah tanah, baik di setiap stasiun maupun sepanjang jalur MRT Jakarta.

Langkah ini dilakukan agar pelanggan XL Axiata bisa terus terhubung dan produktif selama berada di MRT Jakarta.

“Dengan semakin pentingnya keberadaan layanan MRT Jakarta bagi masyarakat Ibu Kota Jakarta sebagai sarana transportasi publik yang efisien, kami akhirnya bisa menghadirkan layanan XL Axiata bagi seluruh pelanggan di semua stasiun dan jalur bawah tanah MRT Jakarta,” kata Head Network Operations XL Axiata Region Jabodetabek, Okrisimon.

Baca selengkapnya di sini. 

Mulai kemarin (8/9) ada fasilitas baru di setiap stasiun MRT Jakarta, yakni Ruang Baca. Bukan sekedar ruang, tapi para pengguna MRT dapat meminjam buku untuk dibaca selama perjalanan di dalam MRT.