Liputan6.com, Jakarta – Galaxy Buds FE merupakan salah satu true wireless stereo (TWS) terjangkau yang ditawarkan Samsung. Meski dibanderol Rp 1.3999.000, earbuds nirkabel ini dilengkapi sejumlah fitur terkini yang setara dengan TWS premium.
Dua di antaranya teknologi Active Noise Cancellation (ANC) dan Ambient Sound. ANC berfungsi untuk meredam suara-suara bising yang ada di sekitar.
Sementara Ambient Sound memungkinkan pengguna tetap bisa aware dengan lingkungan sekitar, misalnya ketika harus menyeberangi jalan tanpa perlu melepas earbuds.
MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia, Annisa Nurul Maulina, mengatakan dengan fitur ANC pengguna bisa fokus meeting tanpa mendengar suara bising, dan juga tetap mendengar pengumuman di stasiun transportasi umum tanpa perlu melepas Buds berkat fitur Ambient Sound.
“Pengguna dapat memilih fitur sesuai kebutuhan mereka sambil tetap beraktivitas dengan desain Buds FE yang nyaman di telinga,” ujar Annisa, dikutip Senin (6/11/2023).
Bukan itu saja, berkat sistem tiga mikrofon canggih yang didukung dengan teknologi Deep Neural Network (DNN) berbasis AI, Galaxy Buds FE bisa mengeliminasi noise di sekitar dan menangkap suara pengguna dengan maksimal agar lawan bicara dapat mendengar lebih jelas.
Kualitas audionya pun diklaim superior berkat kemampuannya dalam menghasilkan suara detail dengan bass powerful.