Di samping itu, Apple Watch generasi berikutnya disebut-sebut akan hadir dengan dua fungsi pemantauan kesehatan baru, seperti dikutip dari Tom’s Guide, Kamis (9/11/2023).
Disebutkan, Apple Watch generasi selanjutnya akan bisa memantau sekaligus memperingatkan tanda-tanda sleep apnea dan hipertensi pada penggunanya. Sekadar diketahui, hipertensi maupun sleep apnea, jika tidak diobati, dapat menyebabkan gagal jantung dan/atau stroke.
Oleh sebab itu, diperlukan adanya pengawasan. Menjawab hal tersebut, Apple pun diprediksi akan menghadirkan kemampuan pemantauan dua kondisi kesehatan itu di Apple Watch 10.
Dijelaskan, fitur sleep apnea di smartwatch Apple ini akan bisa memantau kebiasaan tidur dan pola pernapasan pengguna dari waktu ke waktu. Ini dilakukan untuk menentukan apakah pengguna mengidap kondisi tersebut atau tidak.
Jika terdeteksi adanya tanda-tanda kesalahan pada kondisi kesehatan, pengguna akan menerima peringatan dan saran dari Apple Watch agar mereka bertemu dengan penyedia layanan kesehatan.
Sementara fitur pemantauan hipertensi akan menggunakan sensor baru untuk mendeteksi kapan tekanan darah pengguna terlalu tinggi atau terlalu rendah berdasarkan garis dasar. Namun, fitur ini tidak akan memberikan pengukuran sistolik dan diastolik saat diluncurkan.
Berdasarkan prediksi, fitur kesehatan baru Apple kemungkinan akan memiliki kompleksitas yang terbatas, setidaknya pada saat peluncuran.
Daripada berfokus pada penyediaan metrik kepada pengguna, Apple justru akan memprioritaskan interpretasi data tersebut untuk mencari tanda-tanda masalah dan memperingatkan pengguna jika ada sesuatu yang mencurigakan terlihat. Sebagai contoh, pemantauan EKG di penggunanya.